OBJEK WISATA DANAU TARUSAN KAMANG KABUPATEN AGAM SUMATERA BARAT (SUMBAR)
Danau yang memiliki lokasi di Tarusan, Kamang Magek, Kabupaten Agam ini bisa ditempuh dalam waktu selama lebih kurang 30 menit saja dari pusat Kota Bukittinggi. Dari kota Bukittinggi anda bisa berjalan menuju arah kota Payakumbuh. Setelah anda sampai di Simpang Limau tepatnya di depan Hotel Pusako, anda harus belok kiri, lalu jalan terus dengan lurus hingga akhirnya menemukan pertigaan dan anda berbelok ke kiri lagi. Setelah anda menemukan Tugu Pakan Sinayan yang berwarna putih, biasanya disana ada warga yang berjualan sate, anda bisa berbelok ke kanan sampai akhirnya menemukan sebuah jembatan yang bernama jembatan Tarusan.
Sebelum anda masuk ke lokasi, bagi anda para pengunjung yang biasa menggunakan kendaraan pribadi diharapkan untuk memarkir kendaraan anda di tempat yang telah disediakan dan tidak boleh membawanya ke lokasi yang dipenuhi rumput. Hal ini dikarenakan rumput yang ada disana bisa menjadi rusak dn tak indah lagi bila terinjak kendaraan anda.
Untuk menuju pulau yang terletak di tengah danau tersebut, disana anda akan bisa diantar oleh perahu yang lebih mirip dengan rakit oleh pemuda sana yang biasanya anda harus membayar tarif sebesar Rp 5.000 saja. Cukup murah bukan? Jika anda tertarik, maka anda bisa langsung mencobanya.
Kami selaku seluruh kontributor promo-jitu.com sangat berterima kasih atas apresiasi anda dalam membaca dan memperhatikan setiap artikel terbaru kami. Kami juga mengharapkan semoga artikel kami mengenai OBJEK WISATA DANAU TARUSAN KAMANG KABUPATEN AGAM SUMATERA BARAT (SUMBAR) yang terdapat di atas memberikan manfaat dan juga bisa menambah wawasan anda semua.